Binary.com

Sabtu, 15 September 2018

Menambahkan Informasi Statistik Pengunjung Website dengan Histats


Histats merupakan salah satu situs yang menyediakan layanan monitoring statistik user atau visitor website secara gratis. Tidak hanya gratis, fitur pada histats cukup lengkap untuk melakukan monitoring jumlah visitor atau page view pada website kita dan bersifat real time.


Untuk menambahkan statistik pengunjung di website, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut :
1. Akses link histats.com
2. Silahkan daftarkan akun website Anda terlebih dahulu melalui halaman tersebut, lalu login ke halaman dashboard Anda.
3. Klik menu Daftar > klik + Add a Website
4. Anda bisa mengisi detail informasi Website Anda, mulai dari nama domain, kategori, negara dan time zone serta visibilitas. Untuk point Visibilitas, Anda memiliki 2 opsi yaitu statistik bisa dilihat pada halaman website, atau hanya Anda sendiri sebagai admin. Hal ini penting untuk Anda perhatikan.
Menambahkan Informasi Statistik Pengunjung Website dengan Histats image 1
Setelah lengkap, silahkan klik menu lanjutkan.
5. Setelah menambahkan website, langkah selanjutnya adalah membuat counter. Anda bisa klik nama domain Anda untuk masuk ke halaman counter.
Menambahkan Informasi Statistik Pengunjung Website dengan Histats image 2
6. Klik menu counter, untuk membuat tampilan statistik dan mendapatkan kode statistiknya.
Menambahkan Informasi Statistik Pengunjung Website dengan Histats image 3
7. Selanjutnya Klik Add new counter untuk menambahkan counter baru.
Menambahkan Informasi Statistik Pengunjung Website dengan Histats image 4
8. Anda bisa memilih model counter sesuai design keinginan. Kami sarankan, pilih design yang sesuai dengan warna thema yang Anda gunakan, agar terlihat lebih menarik.
Menambahkan Informasi Statistik Pengunjung Website dengan Histats image 5
9. Anda bisa mengisi informasi yang ingin ditampilkan pada counter. Silahkan centang semua fitur, agar terlihat all feature di halaman counter. Setelah itu klik Simpan.
Menambahkan Informasi Statistik Pengunjung Website dengan Histats image 6
10. Selanjutnya, Anda bisa klik menu counter_id dan akan muncul kode perhitungan. Silahkan copy paste code tersebut, ke halaman website Anda. Biasanya, code counter tersebut di taruh pada sidebar atau footer paling bawah, namun hal tersebut tergantung keinginan Anda.
Menambahkan Informasi Statistik Pengunjung Website dengan Histats image 7
Selanjutnya, Anda bisa melakukan pemantauan trafik melalui menu statistik.
Demikian panduan menambahkan statistik website dengan Histats, semoga bermanfaat.


Sumber : https://www.rumahweb.com/journal/menambahkan-informasi-statistik-pengunjung-website-dengan-histats.htm

0 komentar:

Posting Komentar